Roll Bar

by - 6:10 PM

 


Apa Itu Roll Bar?

Mobil balap atau reli pasti pada bagian kabinnya dilengkapi dengan serangkaian logam berbentuk tabung atau tabung yang saling menyambung di setiap sisinya. Logam berbentuk tabung itu pada dasarnya adalah komponen yang disebut roll bar atau roll cage. Namun perlu dicatat, bagian ini bukan sekadar sebuah penghias, akan tetapi fungsinya sangat vital, terlebih dalam aspek keselamatan pengendara mobil tersebut.

Berdasarakan namanya ”roll” memang bertujuan untuk melindungi kabin termasuk penumpang didalamnya dari gulingan dan guncangan. Jalinan pipa-pipa besi tersebut bisa menahan atap mobil agar tidak langsung remuk. Ketika terjadi kecelakaan, roll bar atau roll cage akan sangat kokoh meski mobil ringsek sampai terguling-guling.

Standarisasi Roll Bar

Roll bar ataupun roll cage memang sudah menjadi suatu keharusan dalam mobil balap. Pemasangan roll bar maupun roll cage bahkan masuk ke dalam aturan regulasi wajib. Pasalnya, olahraga balap mobil memiliki resiko yang cukup tinggi. Oleh karena itu, dibutuhkan peranti khusus yang berfungsi sebagai pengaman untuk pembalap, untuk mengantisipasi hal-hal tertentu yang tidak diinginkan.

Untuk standar balap baik turing, rally maupun offroad, biasanya kaki-kaki rollbar yang terpasang adalah 6 titik. bahwa bahannya harus dari besi seamless 40 diameter minimal 1,5 inch, dengan ketebalan 2,5 mm.


Source: Intersport

You May Also Like

0 komentar