F1 2011: Jatah Ban Sampai Bebas Team Order

by - 7:32 AM


Hampir setiap musim baru dibuat perubahan peraturan dalam kompetisi Formula 1. Dua dari perubahan tersebut untuk musim 2011 menyangkut jatah pengunaan ban dan team order tak lagi dilarang.

Ban

Setiap pembalap kini mendapat jatah 11 set ban kering, dari sebelumnya 14. Pengecualian berlaku untuk GP Australia, di mana setiap driver boleh memakai sampai 12 set. Dari 11 set tersebut tiga di antaranya mesti digunakan di sesi latihan Jumat. Juga setiap pembalap harus menggunakan dua jenis ban saat lomba, dan akan didiskualifikasi jika tidak melakukannya.

Girboks

Jika sebelumnya hanya empat, kini satu set girboks harus dipakai untuk lima seri berturut-turut.

Jam malam

Dengan alasan penghematan, jam malam diberlakukan untuk aktivitas di sirkuit. Jika latihan dimulai jam 10 pagi, maka setiap orang tidak boleh berada di sirkuit dari jam 00.00 sampai 06.00. Jika latihan dimulai pukul 11, jam malamnya adalah 01.00 sampai 07.00. Setiap tim diberi jatah maksimal empat orang jika memerlukan pengerjaan sesuatu di garasi pit.

Team order

Setiap kali ada pelarangan team order, selalu terjadi kontroversi, baik yang dilakukan secara terang-terangan maupun tersirat. Kini team order tidak lagi dilarang.

Hukuman

Stewart mempunyai wewenang lebih besar dari sebelumnya untuk menjatuhkan hukuman kepada pembalap yang melakukan pelanggaran. Hukuman tersebut bisa dari penalti waktu di pitlane, diskualifikasi sampai skorsing di seri berikutnya.

Nilai maksimal denda

Di GP Jerman 2010 Ferrari dijatuhi sanksi denda sebesar 100 ribu dolar AS karena melakukan team order, dan itu adalah angka tertinggi dalam sejarah F1. Untuk meminimalisir pelanggaran, nilai sanksi denda dinaikkan menjadi 250 ribu dolar AS.

Baca juga soal aturan baru menyangkut minimal kecepatan dan dua komponen KERS dan movable wings.

You May Also Like

0 komentar