Toyota: Agya Tak Hanya Seliweran di Jakarta

by - 8:04 PM


 detail berita

JAKARTA- Kemacetan lalu lintas di Ibukota diprediksi Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo, akan semakin parah setelah diluncurkannya mobil murah ramah lingkungan. Tapi, pabrikan yang sudah meluncurkan varian mobil murahnya memiliki pandangan berbeda.

Sebelumnya dikabarkan, Joko Widodo menyatakan keberatan dengan kehadiran mobil murah ramah lingkungan. Pasalnya, kemacetan lalu lintas yang sedang menjadi pekerjaan rumah utama Pemprov  DKI, akan semakin sulit teratasi.

PT Toyota Astra Motor (TAM) sebagai produsen yang bermain duluan di segmen LCGC ini menyebutkan bahwa, Astra Toyota Agya tidak hanya akan berpopulasi di Ibukota. Tapi, Toyota akan mendistribusikannya ke seluruh Indonesia.

“Sebenarnya kalau terkait masalah dengan Pemerintah yang bisa bicara banyak hanya Presiden Direktur TAM, Johnny Darmawan. Tapi saya bisa jelaskan sedikit, nantinya Toyota Agya tidak hanya akan dijual di Jabodetabek, melainkan di semua wilayah Indonesia,” jelas General Manager Corporate Planning & Public Relation PT Toyota Astra Motor, Widyawati Soedigdo.

Dijelaskannya lagi, sebagai awal peluncuran, TAM memang melakukannya lebih dulu di Jabodetabek. Dan peluncuran di kota-kota besar lainnya akan dilakukan dalam waktu dekat.

“Di Jakarta dan sekitarnya memang sebagai awalan, karena setiap varia baru Toyota memang diluncurkan di Jakarta. Selanjutnya akan menyusul Surabaya, Bandung, Semarang, Makassar, Medan dan kota-kota lainnya,” urai Widyawati.

Astra Toyota Agya bersanding dengan Astra Daihatsu Ayla sebagai duo mobil murah ramah lingkungan dari Astra Group. Toyota Agya memiliki kisaran harga mulai Rp99,9 juta buat tipe E sebagai entry level, dan Rp120,75 juta.

You May Also Like

0 komentar