Button Triathlon, Hamilton Naik Gunung
Para pembalap sudah mulai melakukan persiapan sekaligus menjaga kebugaran menuju balapan musim depan. Jenson Button, misalnya, yang terlibat triathlon bareng sang kekasih sementara Lewis Hamilton memilih beraksi di gunung.
Triathlon bukanlah sebuah hal baru untuk Button. Sudah beberapa kali pembalap McLaren tersebut ikut tampil di ajang tiga cabang itu --berenang, bersepeda dan berlari.
Metrosport melansir kalau Button baru saja terlibat lagi dalam sebuah triathlon di Australia agar bisa tetap bugar sebelum balapan musim 2011 dibuka di Bahrain, 13 Maret depan. Catatan waktunya tidak buruk-buruk amat karena bisa menuntaskannya dalam 1 jam dan 1 menit.
Button tidak sendirian menjalani triathlon tersebut. Dalam kesempatan ini ia juga ditemani sang pacar, Jesscica Michibata, yang menyelesaikan sesi renang 750 meter, bersepeda 20 km dan lari 5 km tersebut dengan catatan waktu cukup mengesankan, 1 jam dan 26 menit.
Seperti tidak mau kalah start, Hamilton yang rekan setim Button di Hamilton pun sudah melakukan persiapan khusus menjelang musim baru nanti.
Lewat akun Twitternya, Senin (20/12/2010), Hamilton memaparkan kalau dirinya sedang berlatih di daerah pegunungan bersalju. Sebuah foto yang menggambarkan dirinya sedang berski pun ia sertakan.
"Terima kasih atas semua cintanya. (Aku) Sedang di atas pegunungan berlatih dua kali sehari, luar biasa saljunya. Semoga kalian semua baik-baik saja :)," tulisnya.
"Di sini -15C. Ski cross country atau naik gunung 2 jam di pagi hari. Gym, angkat beban atau latihan dasar di sore hari antara 1,5-2 jam. Diet juga lho ;)," tambah Hamilton beberapa saat kemudian.
Perkara diet tersebut memang jadi salah satu bagian penting dalam persiapan musim depan seiring dengan kembalinya KERS. Program diet ketat juga telah dilakukan oleh pembalap Ferrari, Fernando Alonso.
0 komentar