Komentar Rossi, Pedrosa, Marquez Usai Balapan
JEREZ – Pembalap Honda, Marc Marquez telah memastikan diri menjadi kampiun di sirkuit Jerez. Penampilannya yang dominan hampir sepanjang perlombaan membuat dirinya seperti tidak memiliki lawan sebanding di kelas MotoGP saat ini.
Ini adalah kemenangan keempat beruntun Marquez musim ini sekaligus mencatatkan kemenangan di laga ke-100nya di MotoGP. Kemenangan ini juga sebagai kemenangan pertamanya di Jerez selama berkarier di MotoGP.
Sempat beberapa kali terlibat salip-menyalip dengan Valentino Rossi di awal-awal perlombaan tidak membuat pria Spanyol ini sedikitpun mundur. Ia terus memacu motor Honda miliknya meninggalkan legenda MotoGP itu.
Berikut beberapa Komentar para pembalap sesaat setelah memasuki pit, dilansir dari Crash, Minggu (4/5/2014),
“Saya ingin terus menekan di lap-lap awal tetapi tidak bisa, beberapa kali saya hampir bertabrakan dengan pembalap lain di belokan-belokan cepat. Selanjutnya saya mungkin kehilangan beberapa detik di catatan lapku hari ini,” ungkap Pedrosa.
“Saya rasa, saya memiliki potensi untuk naik podium di Austin dan Argentina, tetapi kami menikmati balapan hari ini. sayangnya Marc terlalu tangguh tapi saya puas berada di depan Lorenzo dan Dani Pedrosa,” ujar Rossi.
“Ini adalah satu-satunya sirkuit yang belum pernah saya taklukan dan ini sangat fantastis. Memenangkan perlombaan di sini dengan jarak seperti itu jadi sesuatu yang spesial untuk saya. Saya tidak mengira akan seperti itu. Saya mengharapkan Rossi, Dani, dan Lorenzo menjadi lebih kuat,” tutur Marquez.
Ini adalah kemenangan keempat beruntun Marquez musim ini sekaligus mencatatkan kemenangan di laga ke-100nya di MotoGP. Kemenangan ini juga sebagai kemenangan pertamanya di Jerez selama berkarier di MotoGP.
Sempat beberapa kali terlibat salip-menyalip dengan Valentino Rossi di awal-awal perlombaan tidak membuat pria Spanyol ini sedikitpun mundur. Ia terus memacu motor Honda miliknya meninggalkan legenda MotoGP itu.
Berikut beberapa Komentar para pembalap sesaat setelah memasuki pit, dilansir dari Crash, Minggu (4/5/2014),
“Saya ingin terus menekan di lap-lap awal tetapi tidak bisa, beberapa kali saya hampir bertabrakan dengan pembalap lain di belokan-belokan cepat. Selanjutnya saya mungkin kehilangan beberapa detik di catatan lapku hari ini,” ungkap Pedrosa.
“Saya rasa, saya memiliki potensi untuk naik podium di Austin dan Argentina, tetapi kami menikmati balapan hari ini. sayangnya Marc terlalu tangguh tapi saya puas berada di depan Lorenzo dan Dani Pedrosa,” ujar Rossi.
“Ini adalah satu-satunya sirkuit yang belum pernah saya taklukan dan ini sangat fantastis. Memenangkan perlombaan di sini dengan jarak seperti itu jadi sesuatu yang spesial untuk saya. Saya tidak mengira akan seperti itu. Saya mengharapkan Rossi, Dani, dan Lorenzo menjadi lebih kuat,” tutur Marquez.
0 komentar